Matrikulasi merupakan agenda rutin mahasiswa Magister Epidemiologi Sekolah Pascasarjana Undip untuk menyambut mahasiswa baru. Sebagaimana program-program Pascasarjana lain di Undip, sebelumnya dilakukan proses penerimaan mahasiswa baru yang meliputi pendaftaran online, ujian seleksi tertulis yang dilakukan secara online, dan wawancara secara online. Pengumuman hasil seleksinya pada akhir Januari 2023. Setelah para mahasiswa diterima, mahasiswa wajib melakukan registrasi ulang sebelum perkuliahan dimulai, Karena mahasiswa baru bisa berasal dari berbagai bidang ilmu, maka diperlukan penyamaan persepsi atau dimilikinya pengetahuan dasar yang sama agar semua mahasiswa baru bisa mengikuti perkuliahan utama nantinya tanpa hambatan. Untuk itu, para mahasiswa akan dibekali dengan perkuliahan matrikulasi sebelum masuk ke perkuliahan utama.

Matrikulasi diselenggarakan di Ruang Soediro Gedung TTB-A lantai 1 Sekolah Pascasarjana Undip. Matrikulasi hari pertama dilaksanakan pada Senin, 13 Februari 2023 yang diisi oleh Ketua Program Studi Magister Epidemiologi Undip yaitu Dr. drh. Dwi Sutiningsih, M.Kes. yang menyampaikan mengenai pengenalan epidemiologi, visi dan misi magister epidemiologi, hingga penjelasan mengenai proses perkuliahan yang akan dilakukan. Selanjutnya dilanjutkan penyampaian materi oleh dr. Mateus Sakundarno Adi, M.Sc.,PhD. yang menyampaikan mengenai etika penelitian kesehatan yang harus dimiliki oleh peneliti diantaranya meliputi etika pada tahap persiapan, pengumpulan data, pengolahan data, penulisan, hingga publikasi. Selain itu, dijelaskan juga mengenai prinsip, standar, dan etik penelitian.

Matrikulasi pada hari kedua disampaikan oleh Dr. dr. Soehartono, M. Kes membahas mengenai macam-macam lingkungan, pengertian kesehatan lingkungan dan pengaruhnya terhadap kesehatan. Kemudian dilanjutkan oleh Dr. drg. Henry Setyawan S.,Msc yang menyampaikan mengenai pocket guide to epidemiology diantaranya menjelaskan isu metodologik penting, mengukur variabel, ukuran frekuensi dan efek. Selanjutnya Dr. Ayun Sriatmi, SH, M.Kes. menyampaikan mengenai organisasi dan manajemen kesehatan diantaranya menjelaskan mengenai organisasi dalam sistem pelayanan kesehatan dan karakteristiknya. Kemudian Dr. dr. Bagoes Widjanarko, MPH. menyampaikan mengenai ilmu perilaku dan promosi kesehatan.  

Pada hari ketiga diisi oleh Prof. Dr. Mohammad Zen Rahfiludin, S.KM., M.Kes mengenai gizi kesehatan masyarakat dan Hanifa Maher Denny, S.KM, MPH, PhD yang menyampaikan mengenai keselamatan dan kesehatan kerja. Setelah periode matrikulasi selesai, maka akan dilanjutkan dengan perkuliahan utama sesuai kurikulum dan jadwal kuliah.